Produsen adalah seseorang yang membuat suatu produk
barang atau jasa untuk dijual ke konsumen sedangkan konsumen adalah seseorang
yang membeli produk yang ditawarkan oleh produsen. Para pelaku bisnis atau
produsen harus mempunyai hubungan yang baik dengan konsumennya, sebab jika produsen
tidak mempunyai hubungan yang baik dengan konsumen maka konsumen tersebut akan
meninggalkan produsen itu dan beralih ke produsen lain yang memperlakukannya
dengan lebih baik. Jika konsumen loyal dengan produk yang dijual oleh produsen
maka konsumen itu akan menjadi pelanggan untuk produsen tersebut. Selain itu
produsen harus memperlakukan konsumen sebagai raja, artinya adalah para
produsen harus memberikan pelayanan yang terbaik yang dapat membuat konsumen
semakin tertarik dan lebih setia terhadap produk buatan produsen tersebut. Jika
konsumen tidak merasa puas maka konsumen berhak melaporkan produsen tersebut
dengan perlindungan konsumen. Perlindungan konsumen adalah perangkat hukum yang
diciptakan untuk melindungi dan terpenuhinya hak konsumen . Sebagai contoh,
para penjual diwajibkan menunjukkan tanda harga sebagai tanda pemberitahuan
kepada konsumen.
Minggu, 28 Desember 2014
Iklan yang Tidak Beretika dan Beretika
Iklan merupakan suatu alat perusahaan yang digunakan
untuk membuat produknya lebih dikenal oleh masyarakat luas. Bermacam-macam
iklan yang telah beredar antara lain : iklan di televisi, iklan di majalah,
iklan di radio dan iklan di papan reklame. Tetapi para produsen jika
menginginkan produk yang dijualnya dibeli oleh banyak orang maka iklan yang
dibuat harus lebih kreatif dibandingkan iklan produk sejenis yang beredar di
masyarakat. Selain itu juga iklan tersebut harus beretika maksud beretika
disini iklan tersebut tidak mengandung unsur SARA, tidak menjatuhkan salah satu
produsen lain dan tidak mengandung unsur kekerasan atau sadisme. Contoh iklan
yang tidak beretika adalah iklan ya!kopi susu-dewi sansan karena
terlalu fulgar dan menunjukan eksploitasi tubuh
wanita secara besar-besaran dapat dilihat dalam iklan ini. Selain itu pula
produk yang diunggulkan tidak seberapa fokus tetapi malah bintang iklannya yang
berpakaian seksi dan menggooda. Iklan ini dibuat agar dapat menarik pembeli
dari bintang iklan yang ditampilkan. Sedangkan iklan yang beretika adalah iklan
kopi kapal api susu karena bintang iklan yang tidak terlalu fulgar dan yang
dtunjukan adalah produknya bukan bintang iklannya.
Langganan:
Postingan (Atom)